Sesuai permintaan Saudara yang tidak menyebutkan nama, berikut kami sajikan Resep Gorengan Kambing, semoga bermanfaat, apabila ada pertanyaan dan permintaan mengenai resep ini maupun resep yang lain anda semua bisa mengisi pada kolom komentar.
Bahan :
500 gr daging kambing
3 sendok makan kecap manis
500 ml air
250 ml santan
1 ruas jari jahe
1/2 sendok teh cuka
4 buah kentang ukuran sedang (dipotong-potong)
Bumbu dihaluskan:
1/2 jari kayu manis
4 buah cabe rawit
1 ruas jari jahe
1 sendok teh merica bubuk
5 siung bawang merah
Cara Membuat :
- Daging kambing dicampur dengan bumbu yang sudah dihaluskan, air, cuka dan kecap kemudian dimasak dengan api sedang sampai daging kambing setengah empuk.
- Setelah itu masukkan kentang.
- Tambahkan kemudian santan dan jahe, dan diaduk sampai daging dan kentang empuk.
- Dihidangkan dengan hiasan tomat dan serta ditaburi dengan bawang goreng.
3 komentar:
Kayaknya enak ni, ada yg pernah coba rasanya? Gw mau coba ah!
It seems like "Goat Curry", but don't know bout the taste.
Buat mbak erna, rasanya enak sih, kalau mau coba silahkan. For Michel, yup right.. it's a kind of Goat curry but the taste is a little bit different.. try it and you will know the taste...:-)
Posting Komentar